Sepeda adalah alat
transportasi yang murah dan bermanfaat. Pada jaman dahulu sepeda merupakan
transportasi utama yang sering di gunakan masyarakat. Namun seiring dengan
perkembangan jaman sepeda mulai kurang di minati karena banyaknya transportasi
yang mulai berkembang seperti sepeda motor, mobil, pesawat dan lain-lain.
Namun akhir – akhir ini sepeda mulai di minati kembali oleh
masyarakat sebagai
alat rekreasi, alat berolahraga, dan juga sebagai
hobi.
Banyaknya
manfaat dari bersepeda membuat alat transportasi satu ini di sukai, manfaat bersepeda diantaranya
adalah :
1. membakar kalori
menurut pakar kesehatan,bersepeda
bisa membakar sekitar 300 kalori per jam dengan kecepatan sedang dan 400 kalori per jam jika dengan kecepatan 10-11
mph.
2. Memperkuat otot
Padasaat kita mengayuhkan sepeda
maka semua otot di kaki akan berkerja, dan akan memperkuat otot dari pinggul
sampai telapak kaki. Maka sebelum bersepeda di anjurkan untuk pemanasan dulu.
3. Meningkatkan mood
Bersepeda dalam kondisi bahagia
maka akan mengurangi stress dan penat setelah setiap hari beraktivitas. Maka di
anjurkan bersepeda dalam kondisi senang atau di alam luas agara kita bisa
sambil menikmati pemandangan alam sehingga kita bisa merasa fresh agar
manfaatnya terasa.
4. Mencegah penyakit jantung
Pada saat bersepeda maka kinerja
jantung akan lebih terlatih sehingga dapat menjegah penyakit jantung. Sebuah
studi yang dilakukan oleh British Medical Association menemukan bahwa bersepeda
sejauh 20 mil dalam seminggu dapat mengurangi resiko terkena penyakit jantung
koroner sebesar 50 persen.
5. Meningkatkan stamina
Dengan menggunakan sepeda maka
akan melatih stamina kita karena saat bersepeda maka semua organ tubuh akan
bergerak, dengan begitu akan melatih stamina kita.
6. Meningkatkan kekebalan tubuh
Beberapa studi menunjukkan bahwa
aktivitas seperti bersepeda, bisa meningkatkan sistem kekebalan tubuh sehingga
membuat tubuh lebih kebal terhadap penyakit ringan seperti batuk dan pilek .
7. Meningkatkan keseimbangan dan koordinasi
tubuh
Pada saat bersepeda memerlukan
keseimbangan agar bisa berjalan,sehingga pada saat kita besepeda setiap hari
maka akan melatih keseimbangan kita dan juga koordinasi tubuh.
8. Mengurangi polusi udara
Karena sepeda merupakan alat
transportasi tanpa mesin sehingga semakin banyak orang yang menggunakan sepeda maka akan semakin mengurangi polusi di
yang bertambah setiap harinya.
9. Tingkat kecelakaan yang rendah
Dengan kecepatan sepeda yang
rendah maka tingkat kecelakaannya pun akan rendah.
10. Refreshing murah
Sepeda merupakan alat
transportasi yang murah meriah. Dengan bersepeda di alam atau sekitar rumah
maka akan menjadi refreshing murah.
11. Komunitas hobby
Sekarang mulai banyak orang yang
menyukai sepeda sehingga banyak mulai tumbuh komunitas sepeda sebagai komunitas
hobby.
12. Hoby yang romantis
Karena bersepeda bisa dengan
santai maka bisa kita selingi dengan bercanda. Dengan bersepeda bersama pacar
atau keluarga maka akan menimbulkan keharmonisan dalam hubungan.
Nah dengan tulisan di atas maka kita tau manfaat yang besar
dari bersepeda. Maka dari itu yuk bersepeda! Bisa refreshing dan olah raga
dengan murah. Karena segala yang murah itu menyenang kan, maka mulailah sesuatu
yang luar biasa dengan sesuatu yang sederhana.
Nah semoga dari tulisan di atas dapat bermanfaat untuk para
pembaca dan terima kasih sudah meluangkan waktu untuk membaca.
Gambar by :
brighterlife.co.id
log.viva.co.id
Artikel keren lainnya: